Scroll kebawah untuk baca artikel
Berita UtamaTekno

Trik Gunakan Fitur di WhatsApp Bisnis Untuk Optimalkan Penjualan

×

Trik Gunakan Fitur di WhatsApp Bisnis Untuk Optimalkan Penjualan

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi WhatsApp Bisnis. (Foto : Pixabay/Antonbe)

TEKNO, korantegal.com – WhatsApp Bisnis mulai dirilis tahun 2018, meskipun ada WhatsApp reguler, akan tetapi WhatsApp ini sangat menarik minat masyarakat.

WhatsApp Bisnis berbeda dengan WhatsApp reguler. Seperti namanya, WhatsApp Bisnis ditujukan untuk aplikasi chat khusus pemilik bisnis.

Perbedaan terlihat terutama pada fitur-fitur yang ada. Pasalnya, WhatsApp Bisnis memiliki banyak fitur yang memudahkan para pemilik bisnis.

Berbagai fitur yang wajib kamu ketahui, untuk memaksimalkan bisnis. Berikut fitur-Fitur yang ada di Akun WhatsApp Bisnis

1. Detail Profil Akun Bisnis
Ada kebebasan dalam mengedit profil bisnis secara mudah lewat pengaturan. Oleh karena itu, buat profil WhatsApp Bisnis kamu dengan elegan agar calon pelanggan bisa melihat informasi secara detail.

Bahkan, kamu bisa mendapatkan keleluasaan untuk menambahkan halaman Facebook dan Instagram dengan mencantumkan URL pada form atau kolom situs web.

2. Katalog Produk
Fitur yang paling istimewa di WhatsApp Bisnis adalah katalog produk. Dimana pada fitur ini kamu bisa membuat etalase produk yang dapat dilihat semua pengguna yang memiliki kontak WhatsApp kamu.
Fitur ini sangat menarik karena tidak hanya menampilkan foto produk, tetapi juga detail keterangan bahkan harga produk.

Dengan fitur ini sebisa mungkin kamu menampilkan foto-foto produk terbaik kamu, agar pelanggan bisa melihat secara detail.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.