Scroll kebawah untuk baca artikel
Pendidikan

Manjakan Sekolah, Gomet Indonesia Siap Memberikan Pelayanan Prima

×

Manjakan Sekolah, Gomet Indonesia Siap Memberikan Pelayanan Prima

Sebarkan artikel ini

SLAWI – PT Gomet Indonesia merupakan salah satu perusahaan di Kabupaten Tegal yang menyediakan seluruh kebutuhan sekolah. Mulai jenjang pendidikan TK, SD, SMP hingga SMA maupun SMK. Untuk itu, pihak sekolah tidak perlu repot mencari kebutuhan sekolah karena PT Gomet Indonesia yang kantor pusatnya di Jalan Gatot Subroto Nomor 62 A Desa Dukuhsalam, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal ini bakal memanjakan sekolah.

“Kami menyediakan semua perlengkapan sekolah. Mulai dari buku pelajaran, ATK (alat tulis kantor), alat peraga, hingga komputer dan barang-barang lainnya,” kata Direktur PT Gomet Indonesia, Ismet Gunawan, saat ditemui di kantornya, Selasa (14/7/2020).

Untuk penjualan atau pengadaan barang itu, Ismet mengaku tetap mendasari aturan pemerintah dan sesuai dengan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis (Juklak Juknis) Bantuan Oprasional Sekolah (BOS). Yaitu, melalui daring atau Sistem Informasi Pengadaan di Sekolah (Siplah). Harganya juga tidak mahal. Menurut Ismet, harga selalu mendasari indek Kabupaten Tegal. Begitu pula dengan barang yang disediakannya, semua Standar Nasional Indonesia (SNI). Bahkan, jika barangnya rusak, pihaknya siap menggantinya.

“Kami langsung menggantinya yang bagus jika ada yang rusak,” ucapnya.

Dia menuturkan, perusahaan yang dipimpinnya itu, berdiri sejak 2018 silam. Selama ini, pihaknya tidak pernah mengecewakan pelanggan. Justru sebaliknya, PT Gomet Indonesia selalu memanjakan pihak sekolah dengan pelayanan yang prima. Tak heran, seluruh sekolah di Kabupaten Tegal sudah bermitra dan kerap melakukan transaksi kebutuhan sekolah melalui Siplah. Rencananya, dalam waktu dekat ini pihaknya juga akan membuka gerai atau outlet di tiap kecamatan di Kabupaten Tegal. Tujuannya, untuk memudahkan pelayanan dan koordinasi dengan para pelanggan.

“Selain itu, supaya pengirimannya juga lebih cepat. Karena slogan kami adalah Cepat dan Cepat,” tandasnya. (jeki)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.