Scroll kebawah untuk baca artikel
Olahraga

Personel Satpol PP Kabupaten Tegal Hindari Perut Buncit, Ini yang Dilakukan Setiap Pagi

×

Personel Satpol PP Kabupaten Tegal Hindari Perut Buncit, Ini yang Dilakukan Setiap Pagi

Sebarkan artikel ini
Kepala Satpol PP Kabupaten Tegal HM Berlian Adjie senam pagi bersama dengan anggotanya di halaman markasnya.

SLAWI, korantegal.com – Upaya mengantisipasi lebarnya perut atau perut buncit, berbagai langkah dilakukan personel Satpol PP Kabupaten Tegal. Salah satunya, dengan melakukan olahraga jalan kaki sejauh sekitar 2 kilometer. Seperti yang terlihat kemarin, para personel Satpol PP berjalan mulai dari kantor Pemkab Tegal ke selatan hingga Desa Jatimulya, Kecamatan Lebaksiu.

“Olahraga ini kami lakukan hampir setiap hari. Tujuannya untuk mengecilkan perut yang buncit sekaligus menjaga denyut jantung,” kata Kepala Satpol PP Kabupaten Tegal HM Berlian Adjie, Rabu (19/2/2020).

Dirinya tak menampik, kasus kematian akibat serangan jantung acap kali terjadi. Terbaru, ada salah satu personel Satpol PP di wilayah Kecamatan Bojong yang mendadak meninggal dunia. Kemudian Ashraf Sinclair yang merupakan suami dari artis Bunga Citra Lestari (BCL).

“Mereka meninggal dunia akibat serangan jantung,” ujarnya.

Karena itulah, lanjut Berlian, pihaknya mengajak seluruh anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan. Selain jalan kaki sepanjang 2 kilometer, para personel juga melakukan senam pagi di halaman markas Satpol PP. Dia berharap, para personel mengindahkan intruksi tersebut.

“Tupoksi Satpol PP cukup berat. Karena mereka harus berhadapan langsung dengan permasalahan di masyarakat. Misal, razia miras dan PSK, penertiban PKL, dan pengamanan lingkungan Pemkab Tegal,” cetusnya.

Dia menambahkan, jumlah personel Satpol PP Kabupaten Tegal sebanyak 80 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS), 34 orang Pegawai Tidak Tetap dan 41 orang Tenaga Harian Lepas (THL).

“Personel harus tetap menjaga tubuh agar sehat dengan melakukan kesemaptaan jasmani. Terutama yang memiliki berat tubuh di atas rata-rata,” pungkasnya. (akshel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.