Sementara itu, Wakil Komisi X DPR RI, Abdul Fikri Faqih, mendorong masyarakat untuk memanfaatkan gedung perpustakaan umum Kabupaten Brebes. “Salah satu cara berterima kasih atas dibangunnya gedung perpustakaan ini, dengan memanfaatkan perpustakaan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.
Perpustakaan umum ini, lanjutnya, jangan hanya menjadi simbol saja tetapi digunakan untuk berbagai kegiatan dalam peningkatan literasi. “Perpustakaan umum ini tidak hanya menjadi simbol saja, tidak ada orang sukses kecuali dengan membaca. Tularkan virus membaca dan menulis,” pungkasnya.
(Harviyanto)