Scroll kebawah untuk baca artikel
Berita UtamaBrebes - Bumiayu

Petani Brebes Wadul ke Ganjar, Tanaman Bawang Kurang Bagus dan Pupuk Sulit Didapat

×

Petani Brebes Wadul ke Ganjar, Tanaman Bawang Kurang Bagus dan Pupuk Sulit Didapat

Sebarkan artikel ini
Seorang petani bawang merah mengeluhkan kondisi hasil panen yang dianggap tidak memuaskan.

BREBES, korantegal.com – Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo beserta rombongan seharian berkunjung ke Brebes, Rabu (02/11/2022).

Kunjungan kali ini tanpa protokoler dan lansung menyapa masyarakat di titik sasar kunjungan.

Orang nomor 1 di Jawa Tengah itu menemui petani bawang merah di Desa Glonggong, Kecamatan Wanasari. Para petani mengeluhkan kondisi hasil panen yang dianggap tidak memuaskan.

Suwirto misalnya, mengaku tanaman bawangnya kurang bagus. Hampir semua tanaman roboh dan kualitas umbinya tidak bagus.

“Hasil panen juga tidak maksimal karena ukurannya kecil tidak sesuai harapan”, ungkapnya.

Suwirto mengeluhkan kalau tanaman bawangnya kurang bagus, akibat terkontaminasi air sungai kali pemali. Untuk itu, meminta kepada Gubernur agar kali pemali bisa dibuatkan tanggul sehingga air tidak masuk membanjiri area persawahan.

Selain itu, Suwirto juga mengeluhkan persoalan pupuk, padahal pupuk menjadi faktor penentu kualitas hasil panen.

“Pupuk sulit didapat dan harganya mahal”, jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.