Sementara itu, Plt Direktur Urusan Agama Islam dan Bina Syariah, Ahmad Zayadi menyampaikan, evaluasi program ini menjadi bagian dari persiapan perencanaan Direktorat Urusan Agama Islam dan Bina Syariah untuk 2025.
“Direktorat ini memiliki empat layanan utama, yaitu hisab rukyat dan syariah, kemasjidan, bina paham keagamaan dan penanganan konflik, serta kepustakaan Islam. Semua layanan ini harus memberi dampak nyata bagi masyarakat,” ungkap Zayadi.
Ia menambahkan, relasi program yang direncanakan telah berjalan dengan baik. “Kami tidak hanya fokus pada capaian input dan output, tetapi juga pada dampaknya bagi masyarakat,” katanya.
Acara ini diikuti oleh 30 Kepala Bidang Urusan Agama Islam dari berbagai provinsi dan nominator penerima Kepustakaan Islam Award 2024. Kegiatan berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat hingga Minggu (22–24/11/2024).










